Amphiesma inas


> Natricidae     Amphiesma     Amphiesma inas                                         ular sebelum     ular berikut


Malayan Mountain Keelback
Suku : Natricidae
Anak Suku: Natricinae
Marga : Amphiesma
Spesies : Amphiesma inas
Panjang Maksimum : 61cm

Kontribusi pada ekosistem : Ular ini belum diketahui mengenai informasi ekologinya.

Bahaya bagi manusia: Ular ini belum diketahui mengenai bisanya.

Status konservasi dan ancaman :  Ular ini tidak memiliki masalah konservasi di Indonesia dan tidak pernah diperjualbelikan sebagai hewan peliharaan. Ular ini dicatat sebagai Least Concern di IUCN Red List.

Persebaran : Sumatera

Ular ini dapat ditemukan di Bukit Barisan Selatan, Lampung, dimana ia hidup di daerah perbukitan dan hutan pegunungan dataran rendah yang lembab.

Ular ini hidup di tanah, biasanya ditemukan di dasar hutan di antara tumpukan dedaunan mati dan akar pohon, spesies ini sepertinya ditemukan lebih jauh dari badan air dibandingkan ular Amphiesma lainnya.

Warna dasar ular ini coklat gelap, dengan bercak-bercak berwarna coklat pucat atau kekuningan pada bagian atas, dengan garis-garis pucat pada bagian tengah setiap sisi tubuhnya.

Terdapat sebuah garis patah-patah berwarna kuning atau putih pada setiap sisinya. Kepala ular ini memanjang dan berbeda dari tubuhnya.

Bagian atas kepalanya diselimuti warna coklat dan hitam, bagian tersebut memperlihatkan warna-warni jika terkena sinar matahari atau sumber cahaya kuat. Informasi mengenai sifat dan kebiasaan ular ini belum banyak dipelajari, namun diketahui ular ini aktif pada siang hari.

Foto 1 : Photo courtesy Michael Cola
Foto 2 : Photo courtesy M.A. Muin Md. Akil

No comments:

Post a Comment